fbpx

Adminkita.com

ADMINKITA

Izin Usaha Untuk KBLI 41012 di OSS

Izin usaha untuk KBLI 41012 di OSS

KBLI 41012 merupakan salah satu kode yang terdapat dalam klasifikasi baku lapangan usaha Indonesia. Apakah kamu sudah mengetahui untuk bidang usaha apakah kode KBLI yang satu ini?

Penting bagi kamu sebagai seorang pengusaha untuk mengetahui kode KBLI yang sesuai dengan usaha yang sedang dijalankan. Sebab kode KBLI ini nantinya akan berkaitan dengan proses perizinan usahamu agar bisa beroperasi secara legal.

Selain itu, kamu juga tidak boleh salah dalam menentukan kode KBLI ini. Jika kamu mencantumkan kode KBLI yang tidak sesuai dengan jenis usaha yang dijalankan, maka terdapat sanksi yang akan diberikan nantinya.

Kali ini kita akan mengulas tentang kode KBLI 41012, termasuk dengan bidang usaha yang termasuk dalam klasifikasi tersebut. Namun sebelum membahas hal ini lebih lanjut, simak terlebih dahulu penjelasan tentang apa itu KBLi pada bagian berikut.

Apa Itu KBLI?

KBLI atau klasifikasi baku lapangan usaha Indonesia merupakan pengklasifikasian aktivitas atau kegiatan ekonomi Indonesia yang menghasilkan sebuah produk. Hasil yang dikeluarkan oleh aktivitas ekonomi ini bisa berbentuk barang maupun jasa.

Penerapan kode KBLI ini bertujuan untuk memberikan keseragaman konsep, definisi, serta klasifikasi lapangan usaha. Selain itu, para pelaku usaha juga akan lebih mudah dalam menentukan klasifikasi bidang bisnis yang sesuai dengan apa yang sudah dijalankan.

Acuan terkait KBLI ini sendiri tercantum dalam Peraturan BPS Nomor 2 Tahun 2020 tentang Klasifikasi Baku Lapangan Usaha Indonesia. Terdapat 1,790 kode KBLI yang bisa diakses oleh para pelaku usaha yang ada di Indonesia dalam aturan tersebut.

Penjelasan tentang KBLI 41012

Ilustrasi bidang KBLI 41012 (Pixabay)

KBLI 41012 merupakan salah satu jenis kode yang terdapat dalam klasifikasi baku lapangan usaha Indonesia tersebut. Kode KBLI ini diperuntukkan bagi perusahaan yang bergerak di bidang konstruksi gedung perkantoran.

Kelompok usaha yang termasuk dalam bidang ini mencakup ada pembangunan, pemeliharaan, pembongkaran, dan pembangunan kembali bangunan yang digunakan untuk gedung perkantoran. Selain itu, usaha yang bergerak di bidang rancang bangun konstruksi untuk bangunan gedung perkantoran juga termasuk dalam kode klasifikasi ini.

Kode KBLI ini nantinya akan digunakan untuk mengurus perizinan usaha di OSS atau Online Single Submission. Usaha konstruksi gedung perkantoran yang memiliki tingkat resiko MT atau menengah tinggi memiliki kewajiban untuk mengurus perizinan perusahaan yang dijalankan.

Hal ini sesuai dengan aturan yang tercantum dalam Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 5 Tahun 2021 tentang Penyelenggaraan Perizinan Berusaha Berbasis Risiko.

Jasa Pembuatan PT Lengkap dengan Perizinan

Nah, bagi kamu yang ingin mendirikan usaha dalam bentuk PT, penting untuk memperhatikan kode KBLI yang sesuai dengan perusahaan yang akan dijalankan. Jangan sampai salah dalam menentukan kode KBLI ini, sebab terdapat beberapa sanksi yang akan didapatkan ketika melakukan hal tersebut, seperti usaha yang tidak berjalan legal, teguran, peringatan, hingga tidak mendapatkan izin usaha lainnya.

Jika kamu kesulitan dalam mengurus prosedur pendirian usaha tersebut, bisa memanfaatkan Jasa Pembuatan PT bersama AdminKita untuk mengatasi masalah ini. Tim AdminKita akan membantumu untuk mengurus proses pendirian usaha dalam bentuk PT.

Tidak hanya itu, tim AdminKita juga akan membantu dalam proses perizinan usaha, termasuk menentukan kode KBLI yang sesuai dengan bidang yang dijalankan. Oleh sebab itu, segera hubungi kontak yang ada di bawah ini untuk merasakan kemudahan mendirikan PT bersama AdminKita.

KONSULTASI GRATIS

Langsung kami balas tanpa nunggu lama

konsultasi gratis

Bagikan Postingan Ini

Artikel Lain

Konsultasi Gratis
1
Konsultasi Gratis
Scan the code
Konsultasi Gratis perihal Legalitas dan Perizinan usaha Kamu!